Puding Kelapa Muda

Biasanya pudding dibuat dengan menggunakan agar-agar, namun pudding yang ini tidak menggunakan agar-agar melainkan menggunakan telur sebagai pengikat antar bahan yang satu dengan yang lainnya. Penasarankan bagaimana jadinya….yuk mari kita buat 



Bahan-bahan:
100 gram kelapa muda, dikeruk panjang
3 butir telur
100 ml air
125 gram gula merah
1/4 sendok teh garam
125 ml santan dari 1/2 butir kelapa
1/8 sendok teh vanili bubuk
1 lembar daun pandan, dipotong kecil
6 buah ceri merah  (hiasan)

Cara membuat:
  • Masak air, gula merah, dan garam sampai gula larut. Angkat. Saring. Sisihkan.
  • Kocok lepas telur. Masukkan campuran  larutan gula merah, santan, dan vanili bubuk sedikit demi sedikit sambil diaduk rata.
  • Tata kelapa muda dalam mangkuk tahan panas  volume 250 ml. Tuang adonan. Masukan potongan  daun pandan.
  • Kukus di atas api sedang 20 menit hingga matang. Angkat. Dinginkan dalam lemari es. Sajikan bersama hiasan ceri merah. 


Untuk 4 buah


Sumber : sajiansedap.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tampil Syar'i dengan Jilabab Paris

Panada

Motivasi Diet